Darajat Pass adalah sebuah Objek Wisata yang secara administratif terletak di Jl. Darajat Km. 14 Kampung Bedeng Desa Karyamekar Kecamatan Pasirwangi Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat.
Darajat Pass Garut merupakan sebuah Objek Wisata Pemandian Air Panas, Taman Air, Rumah Makan, Out Bound & Penginapan yang terletak di Garut Barat dengan jarak 25 KM dari Garut Kota, dengan nuansa pegunungan, Lingkungan Pertanian dengan panorama alam yang indah.
apakah ditutup bungalow ditutup garut hotel villa longsor puncak harga harga penginapan hotel info hari ini jalur jam buka pemandian air panas puncak villa wisata DARAJAT PASS
Darajat Pass Garut memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengunjung dan lokasinya yang menyuguhkan keindahan panorama alam dan lingkungan yang terjaga asri, Darajat Pass Garut sangat pas unuk liburan bersama kerabat dan keluarga Anda.
Anda beserta kerabat atau keluarga tidak perlu khawatir apabila berkunjung ke Darajat Pass dan ingin menikmati suasana malam karena disini tersedia akomodasi dan untuk kolam renang air panas Darajat Pass sekarang buka selama 24 jam.
Fasilitas Darajat Pass Garut
Kolam Renang Air Panas & Water Park
Darajat Pass Garut memiliki fasilitas utama yaitu Kolam Renang Air Panas Anak dan Dewasa juga memiliki Water Park dengan konsep Hot Water, karena udara di Darajat Pass dingin jadi sangat pas untuk berendam menghilangkan rasa lelah dengan pemandangan yang menyejukan mata.
Rumah Makan Darajat Pass
Rumah Makan Darajat Pass menyajikan makanan khas sunda dan nusantara untuk memenuhi kebutuhan para wisatawan yang berkunjung, Biasanya dalam udara dingin seperti di Darajat Pass akan terasa mudah lapar.
Jadi jangan khawatir apabila merasa lapar bisa langsung menghampiri Rumah Makan Darajat Pass yang lokasinya berada dalam lingkungan Wisata Darajat Pass.
Penginapan Darajat Pass
Penginapan yang ada di Darajat Pass memiliki berbagai tipe seperti Penginapan yang tipe Kamar untuk keluarga kecil atau yang berbentuk Bungalow / Villa, konsep penginapannya sendiri mulai dari konsep tradisional sampai modern.
Jadi jika ingin menikmati keindahan lingkungan Wisata Darajat Pass lebih lama di siang dan malam hari, Para wisatawan bisa reservasi / booking penginapan yang tersedia di Wisata Darajat Pass.
Out Bound Darajat Pass
Fasilitas Out Bound yang ada di Darajat Pass bisa dibilang lumayan lengkap mulai dari permainan anak sampai permainan untuk dewasa, Akan terasa lengkap apabila berkunjung ke Darajat Pass apabila mencoba fasilitas out bound yang dapat memacu andrenaline.
Ada banyak pilihan permainan seperti Kuda Tunggang, Motor ATV, Trampoline, Flying Fox, Scooter, Kereta Mini, Edu Game Excavator, Team Building, Fun Game, Ice Breaking & Paint Ball.
Fasilitas Darajat Pass Lainnya
- Saung Gazebo / Lesehan
- Family Gathering
- Event Organizer
- Photo Studio
- Centre Kulit dan Kerajianan Khas Garut
- Fasilitas Umum (Mushola, Kamar Bilas, Toilet dan Ruang Medis)
- Free Wifi
Kolam Renang Air Panas & Hot Waterpark
Darajat Pass memiliki fasilitas pemandian air panas diantaranya Kolam Renang Air Panas dengan berbagai kedalaman mulai dari kedalaman 30 cm, 90 cm, 150 cm sampai 190 cm dan juga memiliki Taman Air Panas (Hot Water Park) sebagai fasilitas unggulan.
Dengan membeli tiket masuk saja, Anda sudah bisa menikmati semua wahana air diantaranya Kolam Renang Air Panas Anak dan Anak juga Taman Air Panas (Hot Water Park, Berikut harga tiket masuk Darajat Pass :
Hari Senin sampai Jum’at :
- 3 – 10 Tahun Rp 25.000
- 10 Tahun Ke Atas Rp 30.000
Sabtu, Minggu & Hari Libur :
- Anak atau Dewasa Dari Usia 3 Tahun Keatas Rp 30.000
Biaya Parkir
Darajat Pass memiliki area parkir yang luas dan nyaman, Ada beberapa kriteria area parkir diantaranya Parkir Motor, Mobil dan Bus.
- Motor Rp 3.000
- Mini Bus Rp 5.000
- Truk / Elf Rp 10.000
- Bus Medium Rp 15.000
- Bus Besar Rp 20.000
Rumah Makan Wisata Darajat Pass
Rumah Makan Darajat Pass sebagai fasilitas pelengkap di Wisata Darajat Pass, Rumah Makan buka 24 jam mengikuti jam operasional Wisata Darajat Pass untuk memenuhi kebutuhan wisatawan yang datang malam ataupun wisatawan yang menginap.
Rumah Makan Darajat Pass menerima pesanan untuk rombongan, penyajiannya bisa Buffet (Prasmanan) atau Nasi Box. Tidak hanya makanan berat yang disediakan, ada banyak makanan atau aneka jajanan kuliner yang tersedia seperti Sosis Bakar, Bakso, Kue Cubit dan yang lainnya.
Outbound Di Wisata Darajat Pass
Selain Pemandian Air Panas dan Water Park yang menjadi fasilitas utama, Darajat Pass juga memiliki wahana outbound yang lengkap yang dapat memacu andrenaline, Untuk bermain outbound membutuhkan keberanian dan dapat membentuk karakter seseorang untuk lebih percaya diri.
Ada beberapa pilihan wahana outbound di Darajat Pass, Berikut jenis outboud yang ada di Darajat Pass berikut harga setiap permainannya :
- Trampoline Rp 20.000
- Kereta Mini Rp 10.000
- Sewa Scooter Rp 10.000
- Naik Kuda Rp 15.000
- Flying Fox Rp 20.000
- ATV Rp 20.000
- Team Building Rp 40.000
Untuk permainan team building dan paint ball bisa dipesan 1 minggu sebelum berkunjung ke Darajat Pass.
Harga Penginapan Darajat Pass
Kamar Sukalaksa (Hotel) Kapasitas 4 Orang (Ada 16 Kamar Hotel)
- Hari Biasa (Weekdays) Rp 1.000.000
- Hari Libur (Weekend) Rp 1.200.000
Fasilitas :
- 1 Kamar Hotel (2 Double Bed)
- Include Makan Pagi 4 Orang
- Free Tiket Masuk Waterpark 4 Orang
- Kamar Mandi (Bathub)
- Air Panas Alami
- Televisi
Bungalow Karyamekar Kapasitas 8 Orang (3 Unit Bungalow)
- Hari Bisas (Weekdays) Rp 1.430.000
- Hari Libur (Weekend) Rp 1.650.000
Fasilitas :
- 2 Kamar (4 Double Bed)
- Include Makan Pagi 8 Orang
- Free Tiket Masuk Waterpark 8 Orang
- Balkon
- Ruang Keluarga
- 1 Kamar Mandi
- Air Panas Alami
- Dispenser
- Televisi
Bungalow Pasirwangi Kapasitas 12 Orang (Ada 2 Unit Bungalow)
- Hari Biasa (Weekdays) Rp 1.980.000
- Hari Libur (Weekend) Rp 2.200.000
Fasilitas :
- 3 Kamar (6 Bed)
- Include Makan Pagi 12 Orang
- Free Tiket Masuk Waterpark 12 Orang
- Balkon
- Dapur (Mini Kitchen)
- 1 Kamar Mandi
- Air Panas Alami (Bathub)
- Dispenser
- Televisi
Restaurant, Bungalow & Hot Spring Pool
PUNCAK DARAJAT PASS adalah satu-satunya Objek Wisata yang memiliki fasilitas Cafe, Resto, Bungalow dan Meeting Room dengan konsep Sunda Pisan yang modern disertai prpertis indonesia banget dengan kualitas standar internasional.
Setiap Bungalow memiliki Balcone Terrace yang menghadap pemandangan pegunungan yang mengelilingi kota Garut, Puncak Darajat Pass juga memiliki fasilitas Hot Spring Pool yang lokasinya berada ditengah-tengah antar Bungalow dan Restaurant.
Satu atau dua malam rasanya tidak akan cukup untuk menginap di Puncak Darajat Pass, Karena lokasinya yang berada di pegunungan dengan disuguhkan pemandangan yang masih asri dan udaranya yang masih segar akan membuat anda dan keluarga merasa nyaman.
Darajat Pass memiliki paket family gathering dimana paket tersebut sudah lengkap untuk fasilitasnya dan dapat menyesuaikan jumlah pesertanya, Ada 2 pilihan paket family gathering yaitu paket bungalow dan
hotel.
Demikianlah artikel tentang
lainnya, semoga bermanfaat buat Anda. Silahkan share barang kali orang terdekat Anda juga membutuhkan informasi ini.