Anjing siberian sesuai namanya berasal dari daerah Siberia di Rusia. Anjing ini sekilas tampak seperti serigala mungkin karena anjing ini adalah hasil persilangan alami. Awalnya anjing siberian husky ini dikembangbiakkan oleh masyarakat Chukchi di wilayah Asia timur laut sebagai anjing penarik kereta untuk meringankan membawa beban.
Pada tahun 1900-an, anjing ini dibawa ke Alaska untuk mengikuti pertandingan jarak jauh di sana. Dari situlah ketahanan tubuh, kecepatan lari dan keahlian lainnya dari seekor anjing siberian husky ini mulai dikenal masyarakat luas.
Anjing jenis ini sangat lembut dan bersahabat pada manusia. Ia memiliki banyak sifat yang menyenangkan sehingga banyak orang tertarik memeliharanya.
adopsi gratis anakan 500rb alaskan malamute vs anak harga jenis mirip ras non stamboom non stambum dan harga import mix golden putih umur 5 bulan warna putih yang mirip dengan cara merawat gambar kecil bayi dog jenis jual makanan perbedaan dan alaskan malamute
Siberian husky tidak suka terlalu dikekang, ia senang merdeka dan berada di alam terbuka. Jiwa petualangannya menurun dari nenek moyang serigalanya. Anjing ini sangat waspada karena memiliki telinga yang panjang dan tajam.
Selain itu ia pun pandai menyesuaikan diri di setiap tempat yang disinggahinya. Siberian husky senang hidup dalam kelompok. Ia bisa mati jika hidup sendirian tanpa teman.
Dalam sejarah anjing-anjing ini akan selalu dikenang sebagai anjing pemberani yang sanggup mengarungi wilayah Alaska ketika suatu wabah penyakit melanda kota Nome di Alaska. Sekumpulan anjing siberian membawa serum penyelamat hidup manusia ke kota terpencil itu dari daerah Neana yang jaraknya cukup jauh.
Anjing Siberian Husky
Anjing siberian husky adalah jenis anjing ras yang tak ganas, tetapi bisa dikatakan sangat baik dan manja kepada manusia. Ras anjing ini memang mirip dengan serigala karena mungkin saja hasil dari persilangan alam.
Ras ini sebenarnya sangat mudah dipelihara. Secara alami, anjing ras ini bersih dan juga bebas dari bau tak sedap juga bebas parasit.
Bagaimana dengan kebiasaan mengunyah dan menggali? Anjing ras ini sudah tahu apa saja yang menjadi kebiasaannya. Menggali lubang sering dilakukan anjing jenis ini karena memang hewan ini memiliki kemampuan untuk melakukan hal tersebut. hingga saat ini pun, hewan ini masih menggali jika memang menemukan daerag yang cocok untuk digali.
Populasi
Beberapa tahun terakhir, jumlah anjing ras ini meingkat cukup tajam di wilayah Amerika Serikaty. Komunitas aniing ras ini di Amerika begitu mengkhawatirkan tentang meningkatnya populasi dari ras ini serta tak menginginkan mengorbankan kualitas yang sangat tinggi dari anjing jenis ini.
Untuk menjaga dan mempertahankan kualitasnya, Siberian Husky Club of America memberi saran pada semua pembeli yang akan membeli agar menghubungi anggota dari komunitas ini di wilayahnya masing-masing yang sudah terdaftar.
Para breeder ini sudah menentukan standar dari ras tersebut sesuai dengan kode atik serta memperlihatkan sifat sportif di dalam beragam aktivitas yang berkaitan dengan anjing ras tersebut.
Dalam perlindungan terhadap breeder yang memiliki reputasi, semua pembeli akan dijamin oleh perjanjian dengan pihak-pihak yang mempunyai wawasan dan akan memberikan informasi akurat seputar penjualan serta konseling.
Komunitas siberian husky di Amerika Serikat tak pernah lari dari tujuan utamanya, yakni melakukan pelestarian serta mengabadikan anjing ras ini seperti misalnya suara, naluri, dan kemampuan.
Karakteristik dari pikiran serta tubuhnya menjadikan hewan ini tak hanya sekadar anjing cantik yang mampu bekerja keras, tetapi juga dianggap teman setia sekaligus menyenangkan.
Kebiasaan
Pada dasarnya, anjing siberian husky mempunyai karakter tersendiri dan berbeda dengan anjing breed lainnya. Ulasan berikut ini bukanlah merupakan ajakan untuk tak membeli anjing jenis ini, tetapi sebagai petunjuk bagi para calon pembeli yang kurang cocok memelihara anjing tersebut.
Jadi, jangan sampai ada anjing-anjing jenis ini yang terlantar.
Nah, perhatikanlah beberapa kriteria berikut untuk mengekslusi anjing ini dari daftar calon peliharaan Anda.
- Anjing jenis ini biasanya hidup berkelompok dan memerlukan teman, baik itu anjing lainnya ataupun manusia, setiap saat. Jika tak ada di rumah sepanjang hari atau tak ada orang yang mengurus anjing tersebut serta hanya mempunyai kandang untuk seekor anjing, Anda sebaiknya jangan memilih anjing jenis ini sebab anjing tersebut nantinya akan terlantar setiap waktu.
- Anjing jenis ini terkenal mampu menarik hati banyak orang dan cukup ramah kepada orang yang belum dikenalnya. Bila menginginkan anjing yang hanya setia kepada satu orang, anjing ini bukan pilihan yang tepat untuk Anda.
- Meskipun tampak seperti serigala yang menyeramkan, anjing jenis ini bukanlah hewan penjaga dengan naluri agresif.
- Anjing jenis ini merontokkan bulunya paling sedikit, yaitu setiap satu tahun sekali. Jadi, jika tak ingin disibukkan dengan bulu anjing yang bertebaran di mana saja, anjing jenis ini tidak cocok bagi Anda.
- Hewan ini secara naluriah suka sekali menggali tanah sehingga para pecinta kebun yang suka memelihara anjing tak cocok memilihnya sebagai hewan peliharaan.
- Anak anjing jenis ini dan juga yang dewasa suka sekali berlarian. Untuk melindungi serta mencegahnya hilang, cobalah mengurung anjing tersebut di kandang atau gunakan rantai anjing. Bila menganggap mengurung atau mengikat anjing adalag sebuah kekejaman, sebaiknya jangan memelihara hewan ini.
Fakta-fakta
Demikianlah artikel tentang Anjing siberian baca juga postingan pada kategori Anjing lainnya, semoga bermanfaat buat Anda. Silahkan share barang kali orang terdekat Anda juga membutuhkan informasi ini.