Jangan cemburu dengan judul di atas, lebih baik kamu dan pasangan segera cicipi serunya bercumbu dengan si cantik Pulau Moyo, Sumbawa.
Di pulau seluas 350 km2 ini kamu bisa menjelajah hutan nan rindang dan menjamah lautan cantik bersama pasangan. Pulau cantik ini cocok dikunjungi selama bulan Juni hingga Agustus, saat-saat di mana ombak perairan tenang dan laut jernih bukan kepalang.
Menjelajah Hutan Moyo
Menginap di Pulau Moyo, kamu akan langsung merasa menyatu dengan alam karena penginapannya berada di tengah hutan. Selama di pulau, ada banyak hal yang bisa kamu lakukan bersama pasangan. Salah satunya adalah dengan menjelajah hutan Moyo yang merupakan cagar alam pulau tersebut.
pulau moyo lady diana pulau moyo dimana pulau moyo bali sejarah pulau moyo biaya ke pulau moyo wisata pulau moyo rute pulau moyo hotel di pulau moyo paket wisata pulau moyo pulau moyo sumbawa pulau moyo denpasar cara ke pulau moyo
Di cagar alam ini, pohon-pohon berbaris rekat dan rindang, seperti hubunganmu dengan pasangan :p
Kamu pun bisa mendengar sayup-sayup kicauan 86 jenis burung endemik Sumbawa. Kalau beruntung, burung kakak tua kepala kuning dan burung gosong yang sudah langka bisa mempir di penglihatan. Hewan-hewan lain seperti sapi liar, kawanan rusa dan kera juga akan menyambut kedatanganmu.
Cagar alam ini pun memilik arsitektur air terjun yang alami. Ada beberapa air terjun yang tersebar di pulau, yang paling terkenal adalah Diwu Mbai dan Mata Jitu.
Di air terjun Diwu Mbai kamu bisa merasakan serunya terjun ala Tarzan ke dalam air. Ada akar pohon bergelantungan yang bisa dijadikan pegangan sebelum nyemplung ke air yang dingin. Air terjun Mata Jitu pun cantik sekali.
Aliran airnya membentuk undakan-undakan air yang mengalir ke tujuh kolam disekitar. Tapi, jangan sampai terpesona dan kalap melihat kecantikan Mata Jitu; di sini ada larangan untuk tidak nyemplung ke kolamnya.
Romantisme Laut dan Pantai
1. Tanjung Pasir
Pantai Tanjung Pasir |
Ada banyak pantai yang bisa kamu kunjungi, salah satunya Tanjung Pasir. Pantai ini terletak di ujung selatan pulau, 30 menit dari desa Ai Bari dan 1 jam dari Sumbawa Besar. Hamparan pasir putih dan jernihnya air laut akan membuatmu terpana.
2. Ai Manis
Menikmati birunya laut dan pasir putih di Ai Manis |
Ada lagi Pantai Ai Manis yang menjadi tempat favorit untuk diving. Pantai ini terletak 20 menit saja dari pantai Tanjung Pasir. Di sini kamu bisa mengunjungi goa berisi 21 jenis kelelawar dan burung walet.
3. Poto Jarum
Jernihnya laut di pantai Poto Jarum |
Poto Jarum atau yang berarti ujung jarum, adalah sebuah tempat private yang bisa dicapai sekitar satu jam dari Tanjung Pasir. Kamu bisa mencoba mengintip barisan karang serta biota laut di sini. Siapkan sunblock dan bikini terkece kamu Travel lads! Inilah sini tempat paling asik buat sunbathing bersama pasangan.
4. Brang Sedo
Pantai ini mungkin tidak akan menghadirkan hamparan pasir putih yang melimpah seperti pantai lain. Namun jernihnya air dan cantiknya panorama bawah lautnya boleh diuji saat snorkeling dan diving.
Tempat wisata ini dapat dicapai 70 menit dengan kapal dari Tanjung Pasir ini sangat cocok untuk berkemah, lho. Masih banyak pohon-pohon tepi laut yang menaungi, jadi kamu tidak perlu takut kepanasan saat berada di sini.
5. Sobu Nasi
Lain dengan Sobu Nasi. Pantai Sobu Nasi penuh dengan koral-koral yang menghiasi jernihnya air. Tempat ini juga dikelilingi banyak tebing, jadi kamu bisa trekking dulu untuk menikmati panorama. Untuk ke sini, butuh waktu 30 menit naik kapal motor dari Labuan Aji.
6. Takat Sagele
Nah, Takat Sagele adalah pantai paling unik. Area pantai berupa gundukan karang di lepas pantai Dusun Labuan Aji. Kamu dan pasangan bisa mencapai tempat ini dalam waktu 20 menit dari Labuan Aji. Konon katanya, nih, Travel lads, Takat Sagele ini merupakan tempat paling indah dan romantis untuk menikmati matahari tenggelam.
Nah, sudah siap, belum, bercumbu mesra dengan Pulau Moyo?
Dimana Moyo Island?
Pulau Moyo yang berada di utara Sumbawa, NTB Pulau Moyo adalah destinasi eksklusif untuk orang kaya yang tidak bisa dikunjungi oleh sembarang orang. Memiliki luas 350 Km2, pulau ini diapit hamparan laut lepas dengan pemandangan pantai-pantai yang menawan.
Pulau Moyo kabupaten apa?
Nama pulau ini pun kian mendunia. Sejumlah artis Hollywood, termasuk musisi Mick Jagger, serta mantan kiper nasional Belanda dan mantan kiper Manchester United, Edwin van der Sar pernah bertandang ke pulau ini. Pulau Moyo masuk dalam Kabupaten Sumbawa.
Demikianlah artikel tentang Bercumbu Mesra dengan Alam Pulau Moyo baca juga postingan pada kategori Tempat Wisata lainnya, semoga bermanfaat buat Anda. Silahkan share barang kali orang terdekat Anda juga membutuhkan informasi ini.