Kabar gembira untuk para pecinta musik di tanah air. Setelah menunggu sekian lama, akhirnya Spotify hadir juga di Indonesia. Layanan streaming musik nomor satu di dunia ini baru-baru ini mengumumkan telah membuka layanan secara resmi di Indonesia.
Sebenarnya, Spotify tidak sendiri di industri ini. Beberapa startup bermunculan untuk memberikan layanan yang sama, termasuk dengan Music nya yang sudah lebih dulu tersedia di Indonesia. Sebelum mulai mendaftar Spotify, ada beberapa hal yang patut kamu ketahui. Di antaranya:
5 Hal Yang Perlu Kamu Ketahui soal Spotify Sekarang Juga
Nggak perlu bayar
Sama seperti Youtube, atau layanan internet lainnya. Untuk mendapatkan akun Spotify kamu tidak perlu membayar. Cukup download aplikasi di komputer desktop, atau di smartphone kamu.
Mendaftar pun nggak sulit, selain menggunakan email, kamu juga bisa menggunakan akun Facebook. Sekali kamu mendaftar, kamu bisa langsung menggunakan Spotify di berbagai macam perangkat seperti, desktop, smartphone, atau tablet.
Apa keunggulan kalau kita bayar?
Selain akun gratis, Spotify juga memberikan akun premium yang bisa ditebus dengan harga 50 ribu per bulan saja. Keunggulannya? Kamu tidak perlu lagi mendengar iklan yang sering mengganggu saat sedang mengganti lagu.
Selain itu, dengan akun premium kamu bisa memilih lagu di versi aplikasi Spotify dengan bebas, dan bisa melewati lagu dengan tak terbatas.
Bayar di mana?
Untuk membayar akun premium, Spotify menyediakan banyak cara dan tidak terbatas di kartu kredit. Kamu juga bisa membayar melalui transfer bank, atau bayar tunai di Alfamart terdekat. Jangan lupa untuk memastikan kamu membayar dalam mata uang rupiah, untuk menghindari kerugian dari nilai tukar US Dollar.
Apakah semua lagu ada di Spotify?
Sebagai aplikasi streaming musik terbesar di dunia, Spotify punya koleksi lagu yang paling lengkap. Dari mulai lagu The Beatles, hingga lagu kekinian macam Work-nya Rihanna. Karena baru mulai masuk ke Indonesia, koleksi lagu lokal Spotify memang perlu dipertanyakan. Tapi koleksi ini pasti akan bertambah seiring berjalannya waktu.
Sayangnya, nggak semua lagu tersedia di Spotify Indonesia. Jadi jangan kaget jika kamu sedang memutar lagu, tiba-tiba harus di-skip karena lagunya tidak tersedia.
Discover Weekly
Sudah sign up, sudah bayar, dan sudah coba-coba mendengarkan lagu di Spotify. Maka saatnya kamu mencoba fitur paling keren Spotify, Discover Weekly. Jadi, setiap minggunya Spotify akan memberikan 30 lagu yang direkomendasikan sistem Spotify berdasarkan lagu yang kamu dengarkan seminggu ke belakang.
Misal, selama seminggu ini kamu lagi aktif banget dengerin lagu slow nya Tulus. Jangan kaget jika Discover Weekly kamu diisi dengan banyak lagu melow lokal lainnya.
Demikianlah artikel tentang 5 Hal Yang Perlu Kamu Ketahui soal Spotify Sekarang Juga baca juga postingan pada kategori Handphone lainnya, semoga bermanfaat buat Anda. Silahkan share barang kali orang terdekat Anda juga membutuhkan informasi ini.