Tren modifikasi roda dua biasanya mendatangkan berkah buat pemilik sepeda motor standar. Biasanya, para pemodifikasi memilih menjual bagian-bagian motornya yang tidak terpakai. Tidak ada salahnya membeli aksesoris motor seken untuk tunggangan kesayangan Anda.
Aksesoris Seken Sepeda Motor
1. Body
Body sepeda motor yang terbuat dari plastik mudah retak atau pecah jika terjadi benturan. Untuk mengganti body dengan yang orisinal, harganya lumayan menguras kantong. Buka saja situs-situs jual-beli yang punya kanal khusus barang-barang otomotif. Cukup sering ditemukan penjual body bekas motor yang sudah tidak terpakai dan masih mulus.
2. Rumah lampu
Ini juga bagian yang mudah pecah jika motor membentur jalanan atau tertabrak kendaraan lain. Biasanya toko onderdil resmi hanya menjual rumah lampu dalam satu set paket. Padahal bisa saja yang Anda butuhkan hanya untuk lampu sign. Komponen semacam ini juga mudah ditemukan di situs jual-beli.
3. Velg
Bagian ini paling mudah dicari. Pasalnya, orang yang gemar memodifikasi sepeda motor lebih mengutamakan mengganti velg terlebih dahulu dibandingkan mengubah bagian lain. Kejelian memilih velg sepeda motor bekas mutlak diperlukan. Pastikan velg yang Anda beli tidak bengkok, bergelombang, atau berkarat.
4. Ban
Mungkin terdengar aneh membeli ban bekas. Tapi jangan salah, yang dimaksud bekas bisa saja ban baru yang sudah dibeli tapi tidak jadi dipakai. Komponen ban juga biasanya sering diganti oleh orang yang senang mengubah tampilan sepeda motor. Asalkan belum aus dan tidak banyak tambalan, ban bekas bisa jadi pilihan.
5. Boks tambahan
Pengguna motor sport yang memakai sepeda motornya untuk kegiatan sehari-hari butuh benda ini untuk menyimpan jas hujan, sepatu boot, atau helm. Sepeda motor jenis sport atau touring memang tidak punya ruang bagasi di bawah joknya.
Bahkan skuter ataupun bebek pun bisa dipasangkan boks tambahan. Komponen ini harga barunya bisa di atas Rp 1 jutaan. Jika budget terbatas tidak ada salahnya membeli yang bekas.
Demikianlah artikel tentang Pilihan Aksesoris Seken untuk Sepeda Motor baca juga postingan pada kategori Aksesoris Motor lainnya, semoga bermanfaat buat Anda. Silahkan share barang kali orang terdekat Anda juga membutuhkan informasi ini.